Assalamualaikum wr.wb
Salam sejahtera bagi semuanya,bertemu lagi dengan saya di artikel atau blog saya yang sederhana ini.di kesempatan Kali ini saya akan membagikan ilmu atau cara merakit powerbank atau alat pengecas hp dari Aki atau pengecas hp di motor anda.jaman ini sudah canggih dan sudah di sediakan atau sudah dijual alat untuk pengecas HP di motor yang praktis dan sudah siap di rakit di motor.kalau dulu kita harus membeli komponen nya satu persatu untuk di rangkai atau di rakit agar tegangan 12volt aki di turunkan menjadi 5volt agar bisa mengecas menjadi alat pengecas HP di motor atau aki,dan juga kita harus membuat box atau pengaman agar tidak konsleting pada motor.Sekarang jaman sudah canggih kita tidak perlu repot2 lagi tinggal beli dan pasang dan hanya memerlukan keahlian sedikit aja sudah bisa pasang sendiri.dan alat ini sudah di kemas begitu rapi oleh pabrik dan sudah ada pengaman dan tombol on/off jika kita sudah mengecas untuk di matikan dan sangat praktis sekali.lalu gimana bentuk nya lihat gambar di bawah ini:
Bentuknya sangat kecil dan sudah di sediakan braket untuk menggantungkan di stang motor atau terserah anda dimana harus di pasang.untuk ukuran kabel pabrik juga sudah menyiapakan kabel panjang 1meter dan jika kurang tinggal menyambungkan saja dan juga sudah tersedia lobang USB dan tombol on/off dan juga tanda lampu merah untuk memastikan alat ini sudah hidup dan juga sudah ada penutup karet jika sudah selesai mengecas sangat praktis sekali.
Dimana kita bisa mendapatkan alat ini,jaman udah canggih tinggal cari di toko online,seperti Lazada,Shoope,Tokopedia dan toko online lainnya,kalau saya beli alat ini di Lazada karena Bayar di Tempat(COD),Shoope juga menyediakan COD.Nah jika anda ingin membuat powerbank dengan Aki 12volt atau di motor cocok sekali dengan alat ini apalagi jika anda sering berjalan jauh pakai motor,atau pergi melaut,dan berada di kebun(ladang) atau di hutan tinggal menghubungkan dengan aki motor langsung jos.Cara pasangnya pun mudah,seperti ini Cara pasanganya untuk 12volt Aki luar lihat tanda aki + untuk warna kabel merah dan tanda - untuk kabel hitam,seperti gambar di bawah ini:
Mudah sekali bukan cara pasangnya,dan sudah ada tanda lampunya kalau alat ini sudah bekerja.untuk pemasangan di motor caranya sama juga tinggal buka box aki motor atau Cari kabel terdekat yang Dari aki misalkan yang dekat dengan stop kontak atau kepala lampu depan dan jika masih ragu untuk pasang sendiri di motor silahkan bawa ke bengkel untuk memasangnya.untuk motor yang tahun 2018 ke atas sudah di sediakan soket rokok tinggal masukkan aja alatnya,seperti motor Scoopy dan motor yang lain.bentuk alatnya tidak jauh beda tetapi ada yang sudah digital dan ada yang masih manual seperti gambar di bawah ini:
Yang ini khusus yang sudah ada soket rokok,seperti di Mobil dan motor keluaran Baru.untuk motor scoopy seperti ini lobang soketnya seperti gambar dibawah:
Tinggal masukkan saja alatnya dan sudah siap di gunakan,gimana praktis kan.hanya ini yang dapat saya bagikan semoga bermanfaat bagi semua,terima kasih telah berkunjung di blog saya ini.salam sejahtera bagi semuanya.
Assalamualaikum wr.wb
Komentar